DESA WISATA NGERANGAN KECAMATAN BAYAT

DESA WISATA NGERANGAN KECAMATAN BAYAT
DESA WISATA NGERANGAN KECAMATAN BAYAT
DESA WISATA NGERANGAN KECAMATAN BAYAT

Warung angkringan terus merebak hampir di seluruh wilayah di Indonesia. Tapi, tak banyak yang tahu darimana cikal bakal angkringan. Desa Ngerangan, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten yang konon disebut sebagai daerah cikal bakal angkringan atau biasa disebut HIK (Hidangan Istimewa Klaten). Bahkan saat ini mayoritas warga desa tersebut menekuni usaha angkringan secara turun-temurun. Perekonomian lebih dari 600 keluarga pun terangkat. Agar Desa Ngerangan lebih dikenal sebagai asal lahirnya angkringan, Bupati Klaten Sri Mulyani mengkukuhkan predikat tersebut dengan meresmikan Monumen Cikal Bakal Angkringan di Desa Ngerangan, Kecamatan Bayat, Rabu (26/2/2020).

Mengingat potensinya yang menjanjikan, sekaligus melestarikan tradisi leluhur, imbuhnya, Pemerintah Desa Ngerangan dan para tokoh masyarakat berupaya mengangkat desanya sebagai Cikal Bakal Angkringan. Sehingga menambah peluang untuk pengembangan pariwisata dan menambah perekonomian warga. Agar semakin memantapkan desanya sebagai destinasi wisata berbasis potensi lokal, Pemerintah Desa Ngerangan akan membangun museum dan Sekolah Angkringan. Pihaknya juga akan memasukan unsur angkringan dalam beberapa paket wisata di daerahnya. Tak hanya wisatawan lokal, pelancong mancanegara pun menjadi bidikan mereka. Dalam peresmian tersebut, bupati juga menyerahkan piagam penghargaan pada Inisiator Desa Cikal Bakal Angkringan, Suwarna (41) dan Maestro Angkringan/Tokoh Pendiri Angkringan, Wiryo Jeman (95). Hal tersebut sebagai bentuk apresiasi terhadap dedikasi mereka dalam mengangkat potensi daerahnya.

Pengembangan Desa Wisata Ngerangan telah dirintis beberapa warga di Desa Ngerangan, yaitu objek wisata yang berbeda dari daerah, secara swadana warga desa menambah tujuan wisata yang dapat dilihat selain Monumen Cikal Bakal Angkringan:

  • Kampung Dolanan

Kampung dolanan ini menyajikan sebuah permainan tradisional yang saat ini sudah beberapa ditiinggalkan seperti egrang, egrang batok, bakiak, bandulan, dakon, ular tangga, gateng dan lainnya.

  • Kampung Seni

Suatu kegiatan pentas seni budaya dari kampung ini berupa sanggar gamelan dan sanggar tari, yang bisa menjadi potensi untuk dilestarikan serta edukasi.

  • Lereng Katresnan

Paket wisata yang menawarkan area outbond dan camping ground dengan lingkungan yang masih asri dan ciri khas dari area ini sangat cocok bagi para wisatawan yang ingin sekedar melepas penatnya rutinitas setiap hari. Wisata bisa bersantai menikmati pemandangan lereng gunung sambil melakukan aktivitas permainan di luar ruangan.

  • Home Stay

Suatu Tempat dengan berbasis warga melayani berbagai tamu dari dalam maupun  luar kota. Wisatawan dapat menikmati keindahan alam pedesaan sepanjang hari.

  • Kampung Pecel

Tempat yang menjual makanan pecel dengan varian menu pecel.

  • Gubug Tiwul

Salah satu destinasi baru yang menyediakan makanan khas berupa olahan Tiwul, dan menjadi tempat wisata kuliner yang murah dengan konsep gotong royong karena pengelolanya dari warga yang digilir dalam masak dan melayani pengunjung.

  • UMKM Mitra BUMDES

Ada di tiap RT yang berjumlah 32 RT dengan konsep one village one produk dimana tiap RT yang dimotori ibu-ibu PKK membuat produk unggulan dari olahan tertentu yang diolah menjadi beberapa varian produk olahan Kuliner.

  • TPS3R Avicena

Tempat pengolahan sampah desa yang dikonsep menjadi wisata edukasi dalam pemanfaatan sampah dan pengolahannya menjadi sesuatu yang berguna dan bernilai jual.

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
1
wow
1